Game God of Light secara resmi telah hadir di Android dan dapat di-download di Google Play Store. Sebelumnya game God of Light ini telah hadir terlebih dahulu di Apple iOS dan cukup menarik pengguna untuk mencpba memainkannya. Lalu seperti apa game God of Light ini? Berikut ulasannya.

God of Light 4 Android permainan


God of Light adalah sebuah game arcade puzzle yang menggunakan hukum fisika di dalamnya. Permainan God of Light ini terbilang unik karena pemain akan mengendalikan partikel kecil yang disebut dengan Shiny.

Tujuan game God of Light secara umum adalah menyelamatkan alam semesat dari kegelapan  dengan menyalakan sumber cahaya yang disebut dengan Source of Life yang nantinya akan menyinari alam semesta.

Lalu seperti apa gameplay dari God of Light? Secara umum gameplay God of Light ini cukup sederhana karena pemain hanya cukup menavigasikan cahaya yang dipancarkan oleh partikel Shiny ke Source of Life melalui cermin atau benda-bena yang bersifat reflektif lainnya.

Meski terdengar mudah, sebenarnya akan semakin sulit ketika pemain menginjak level yang lebih tinggi. Ada sebuah level yang menampilkan kegelapan, sehingga pemain harus melakukan eksplorasi untuk menemukan cermin dengan bantuan cahaya yang dipancarkan oleh Shiny.

Game God of Light ini dilengkapi sekitar 75 level yang kemungkinan akan bertambah ketika pengembang meluncurkan update. Permainan God of Light ini membagi semua levelnya menjadi 3 dunia yang menawarkan lingkungan berbeda, sehingga pemain tak akan bosan.

Seperti yang dilansir dari Phone Arena (21/03/2014), game God of Light ini adalah game gratis dengan lisensi Free 2 Play yang berarti pengguna dapat mengunduh dan memainkan secara gratis, tetapi ada beberapa item dalam game yang harus dibeli dengan uang sungguhan.

Penasaran?


previous post
------------------------------------------
------------------------------------------


TAGS: 
Sumber: here